10.000 Langkah Untuk Hidup Lebih Baik
10.000 Langkah Untuk
Hidup Lebih Baik
Pernahkah Anda mendengar atau mungkin menjalani tantangan
10.000 langkah per hari? Ternyata manfaat berjalan minimal 10.000 langkah tiap
harinya tidak main-main. Para peneliti membuat patokkan 10.000 langkah dengan
alasan agar mendapat manfaat dari berjalan paling maksimal.
Bayangkan saja, dengan berjalan sebanyak 10.000 langkah per
hari selama satu minggu saja, Anda bisa mengurangi berat badan sampai setengah
kilogram. Luar biasa bukan?
Para dokter pun menyarankan bagi para pasiennya yang malas
berolahraga agar mulai dengan berjalan kaki saja. Mengapa? Berjalan adalah
salah satu bentuk olahraga yang memiliki resiko cidera paling kecil, selain itu
gerakannya mudah, dan yang terpenting adalah gratis.
Berjalan termasuk ke dalam olahraga aerobik. Olahraga ini memiliki
manfaat langsung bagi tubuh seperti menurunkan tekanan darah, membakar
kolesterol, membantu Anda menurunkan berat badan, menjaga kesehatan organjantung dan paru, serta memperkuat otot dan tulang.
Tidak hanya sampai di situ saja, jalan kaki juga dapat
membantu menurunkan risiko stroke, diabetes, osteoporosis, osteoartritis, serta
membantu mengurangi tekanan darah pada beberapa orang dengan hipertensi.
Selain itu, berjalan kaki juga dapat meningkatkan mood Anda.
Pergerakan tubuh terutama di bagian kaki bisa membuat mental Anda menjadi lebih
sehat, dengan begitu emosi Anda akan lebih terjaga. Manfaat ini sangat cocok
bagi Anda yang mungkin sedang dilanda stress.
Untuk permulaan, Anda bisa berjalan selama 30 menit per
harinya. Tidak terlalu lama memang, namun manfaatnya akan tetap terasa. Anda
juga bisa membeli pedometer atau mendownloadnya melalui smartphone Anda.
Pedometer adalah alat yang dapat menghitung jumlah langkah yang telah dilakukan
oleh penggunanya. Ingat, 10.000 langkah tiap hari adalah target Anda.
Apakah harus 10.000 langkah?
Ternyata, meskipun tidak
mencapai 10.000 langkah, berjalan kaki dengan jumlah kurang dari itu masih
tetap bermanfaat bagi kesehatan. Yang terpenting, biasakan berjalan kaki secara
teratur setiap harinya
Anda dapat mengurangi menggunakan kendaraan dan menggantinya
dengan berjalan kaki jika jarak yang ditempuh tidak terlalu jauh. Atau, Anda dapat
meluapkan hobi belanja Anda sambil berjalan-jalan keliling mal.
Bagi Anda yang juga senang melakukan olahraga lain seperti
basket, sepak bola, atau renang, berjalan dapat menjadi salah satu alternatif
pemanasan. Mulailah melangkah dan mendapatkan manfaat kesehatan yang sangat
signifikan hanya dari sekedar berjalan kaki saja.
Posting Komentar untuk "10.000 Langkah Untuk Hidup Lebih Baik"
Posting Komentar