Ganti Menu 4 Sehat 5 Sempurna Dengan Menu Gizi Seimbang
Ganti Menu 4 Sehat 5 Sempurna Dengan Menu Gizi Seimbang
Dulu kita mengenal slogan 4 sehat 5 sempurna: makanan pokok, lauk pauk, sayur-sayuran, buah-buahan, dan disempurnakan dengan susu. Namun dengan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi gizi, slogan ini dianggap tidak lagi sesuai.
Konsep 4 sehat 5 sempurna dulunya dicanangkan dalam rangka membuat rekomendasi diet sehat untuk masyarakat Indonesia. Hal ini bertujuan untuk mengenalkan bahwa di dalam piring minimal harus terdapat sumber karbohidrat, protein, dan lemak dari makanan pokok, sayur, lauk hewani, lauk nabati, dan susu sebagai pelengkapnya.
Konsep ini kurang pas jika diterapkan saat ini karena ketiadaan standar dalam penentuan jumlah setiap bahan makanan pada konsep 4 sehat 5 sempurna.
Akibatnya, setiap orang bisa saja menafsirkan menu yang mereka makan dalam porsi dan kadar yang beraneka macam, asal telah memenuhi syarat 4 sehat 5 sempurna.
Konsep 4 sehat 5 sempurna kemudian diganti menjadi Pedoman Gizi Seimbang dengan komposisi: “isi piringku” terdiri dari makanan pokok: 2/3 dari ½ piring, lauk pauk: 1/3 dari ½ piring, sayur: 2/3 dari ½ piring, buah: 1/3 dari ½ piring, Air Putih: 8 Gelas Sehari, Aktifitas Fisik, Cuci Tangan Pakai Sabun.
10 Pesan Umum Gizi Seimbang
Untuk mencapai gizi seimbang, ada sepuluh pesan yang harus diterapkan dalam kehidupan sehari-hari, yaitu:
1. Makan Aneka Ragam Makanan
Untuk memenuhi kecukupan zat gizi, substansi bioaktif dan serat, dianjurkan mengkonsumsi makanan pokok, lauk hewani dan nabati, sayur, serta buah yang beragam.2. Banyak Makan Sayuran dan Cukup Buah-Buahan
Dianjurkan untuk mengonsumsi 2 porsi sayur dan 2-3 porsi buah setiap hari.3. Mengonsumsi Lauk Pauk yang Mengandung Protein Tinggi
Disarankan untuk mengonsumsi lauk pauk yang mengandung protein tinggi serta termasuk dalam kategori rendah lemak.4. Mengonsumsi Aneka Ragam Makanan Pokok
Beraneka ragam makanan pokok dapat memenuhi kebutuhan energi serta beragam zat gizi yang menjadikan tubuh lebih sehat.5. Batasi Konsumsi Pangan Manis, Asin, dan Berlemak
Asupan glukosa berlebih dapat menurunkan sensitivitas insulin, hal ini meningkatkan risiko diabetes. Asupan natrium berkaitan erat dengan peningkatan tekananan darah. Sedangkan konsumsi lemak jenuh dan lemak trans berlebih berperan dalam peningkatan risiko penyakit jantung.Anjuran batas konsumsi gula per hari yaitu 4 sendok makan atau 50 gram, garam 1 sendok teh atau 5 gram, dan lemak 5 sendok makan atau sebanyak 67 gram.
6. Biasakan Sarapan
Pemenuhan kebutuhan gizi pada pagi hari akan menunjang kinerja aktivitas yang dilakukan seharian.7. Biasakan Minum Air Putih Yang Cukup
Asupan air yang cukup seperti 8-10 gelas sehari akan membantu fungsi utama ginjal dan mampu menggantikan cairan tubuh yang hilang.8. Biasakan Membaca Label Pada Kemasan Pangan
Mengetahui komposisi, zat gizi, label dan sertifikasi, serta tanggal kadaluarsa suatu produk yang akan dikonsumsi memudahkan kita memilih bahan pangan yang sehat, aman, dan bernilai gizi seimbang.9. Cuci Tangan Menggunakan Sabun Dan Air Bersih
Mencuci tangan sebelum makan merupakan salah satu upaya kesehatan untuk mencegah masuknya mikroorganisme masuk ke dalam tubuh.Terapkan enam langkah cuci tangan dengan tepat, menggunakan sabun dengan air bersih mengalir.
10. Lakukan Aktivitas Fisik Yang Cukup Dan Pertahankan Berat Badan Normal
Aktivitas fisik ringan 5-10 menit dan aktivitas sedang 30 menit akan membuat tubuh menjadi lebih sehat. Dianjurkan juga untuk berolahraga 3 kali seminggu.Pedoman gizi seimbang ini harus diterapkan dalam kehidupan sehari-hari untuk mendapatkan tubuh yang sehat.
Jangan lupa untuk mengonsumsi anekaragam makanan, membiasakan perilaku hidup bersih dan sehat, melakukan aktivitas fisik dan olahraga secara teratur, serta mempertahankan dan menjaga berat badan dalam batas normal.
Posting Komentar untuk "Ganti Menu 4 Sehat 5 Sempurna Dengan Menu Gizi Seimbang"
Posting Komentar